PILIHAN MAKANAN UNTUK KELINCI
Merawat kelinci merupakan suatu kewajiban bagi kita yg memeliharanya .Setelah mengetahui apa saja kebiasaan dan jenisnya tentu kita sekarang sudah lebih bisa untuk menentukan langkah apa yang harus kita lakukan jika kita memilih untuk memelihara hewan lucu satu ini. Memeberi makan merupakan salah satu cara utamanya .Makanan sangat berpengaruh terhadap perkembangan kelinci itu sendiri ,beberapa contoh makanan yang baik dan harus diwaspadai untuk kelinci adalah
1. Pakan Rumput Dan Sayuran.
pakan hijauan yang kita berikan juga wajib untuk kita berikan dalam keadaan layu.Artinya.sebelum pakan tersebut di berikan pada kelinci,pakan harus di angin-angin terlebih dahulu maksimal 3-6 jam untuk membuang kadar air dan zat beracun yang bisa membahayakan bagi kelinci tersebut.
terutama pakan sayuran jenis kangkung dan daun singkong yang lebih banyak kandungan air dan getahnya.Sebab pakan tersebut dapat membuat kelinci jatuh sakit,sebagai contoh saja,misal pakan sayuran kangkung yang banyak kandungan air,bisa membuat perut kelinci mengalami kembung,angin duduk dan bisa berakibat fatal,yaitu kematian..
2. Makanan berupa Biji-bijian.
biji-bijian merupakan makanan yang mampu untuk membangkitkan energi dan bagus jika kita berikan pada induk kelinci sedang bunting.Pakan ini mampu untuk melancarkan air susu untuk menyusui sang anak..akan lebih bagus,jika kita berikan pada induk kelinci sedang hamil dan merawat anaknya.
3. Makanan jenis Pelet
pakan ini biasanya di berikan pada jenis kelinci hias,untuk kelinci pedaging. .Pakan pelet lebih mudah dan higienis membuat kandang kelinci lebih bersih dan kandungan gizi lebih komplit jika kita bandingkan dengan pakan lain.
4.Rumput gajah
Rumput gajah memiliki tekstur yang terlihat tajam sehingga bisa mengakibatkan lidah serta tenggorokan kelinci terluka, jadi sebaiknya hindarilah pakan ini walaupun pada dasarnya rumput ini memiliki kandungan serat kasar yang bagus. Sebenarnya bisa juga rumput ini dikeringkan selama dua hari lalu dicacah halus baru kemudian bisa diberikan pada kelinci, namun karena teksturnya juga sudah kering jadi kebanyakan kelinci sudah tidak tertarik memakannya
5.Daun kol atau kubis
Didalam kol terdapat kandungan serat kasar yang tinggi sehingga tidak baik diberikan pada kelinci secara berlebihan, karena bisa mengakibatkan kelinci kembung, dari gejala kembung tersebut kelinci bisa mengalami kematian bila tidak segera diatasi.
makanan kelici
makanan kelici
Komentar
Posting Komentar